Senin, 15 Oktober 2007

Kumpulan A to Z JAVA

Kumpulan A to Z JAVA

Kategori Umum by Rahmat Hidayat

[ A ]


Abstract

Adalah Kemampuan sebuah program untuk melewati aspek informasi yang diproses olehnya, yaitu kemampuan untuk memfokus pada inti. Setiap objek dalam sistem

AWT

AWT (Abstract Windowing Toolkit) merupakan package yang diperkenalkan untuk mengembangkan aplikasi berbasis GUI. Dalam AWT, tercakup :

Class-class yang digunakan untuk meletakkan class-class lain, atau disebut container. Di antaranya adalah JFrame, JPanel, JDialog. Class-class yang berkaitan dengan komponen-komponen untuk GUI seperti Button, TextField, Label, RadioButton. Class, interface dan adapter yang digunakan untuk penanganan event, seperti EventListener, dan ActionEvent.

[ B ]

ByteCode

Adalah sekumpulan instruksi yang meresemble kode mesin tetapi tidak spesifik pada prosesor

[ C ]

Compiler

Kompilator (Inggris: compiler) adalah sebuah program komputer yang berguna untuk menerjemahkan program komputer yang ditulis dalam bahasa pemrograman tertentu menjadi program yang ditulis dalam bahasa pemrograman lain.

Converter

Converter adalah salah satu komponen set penting yang disediakan JSF. Converter menyediakan solusi untuk permasalahan dasar yang mengganggu programer web : bagaimana merubah nilai yang diberikan oleh user dari string yang direpresentasikan dalam format atau tipe yang tepat yang digunakan secara internal oleh server. Converter juga bersifat dua arah : converter juga dapat digunakan untuk merubah bagaimana data internal ditampilkan ke user. Converter mampu melakukan hal ini dengan mendefinisikan method getAsString() dan getAsObject() yang dapat dipanggil oleh framework pada saat yang tepat. Method getAsString dipanggil untuk memberikan representasi String ke data, sementara getAsObject digunakan untuk merubah String ke dalam tipe yang diminta.

Class

kumpulan atas definisi data dan fungsi-fungsi dalam suatu unit untuk suatu tujuan tertentu. Sebagai contoh 'class of dog' adalah suatu unit yang terdiri atas definisi-definisi data dan fungsi-fungsi yang menunjuk pada berbagai macam perilaku/turunan dari anjing. Sebuah class adalah dasar dari modularitas dan struktur dalam pemrograman berorientasi object. Sebuah class secara tipikal sebaiknya dapat dikenali oleh seorang non-programmer sekalipun terkait dengan domain permasalahan yang ada, dan kode yang terdapat dalam sebuah class sebaiknya (relatif) bersifat mandiri dan independen (sebagaimana kode tersebut digunakan jika tidak menggunakan OOP). Dengan modularitas, struktur dari sebuah program akan terkait dengan aspek-aspek dalam masalah yang akan diselesaikan melalui program tersebut. Cara seperti ini akan menyederhanakan pemetaan dari masalah ke sebuah program ataupun sebaliknya.

[ D ]

Debugging

Debugging adalah sebuah metode yang dilakukan oleh para pemrogram dan pengembang perangkat lunak untuk mencari dan mengurangi bug, atau kerusakan di dalam sebuah program komputer atau perangkat keras sehingga perangkat tersebut bekerja sesuai dengan harapan. Debugging cenderung lebih rumit ketika beberapa subsistem lainnya terikat dengan ketat dengannya, mengingat sebuah perubahan di satu sisi, mungkin dapat menyebabkan munculnya bug lain di dalam subsistem lainnya.

[ E ]

ECLIPSE

adalah sebuah IDE (Integrated Development Environment) untuk mengembangkan perangkat lunak dan dapat dijalankan di semua platform (platform-independent). Berikut ini adalah sifat dari Eclipse: Multi-platform: Target sistem operasi Eclipse adalah Microsoft Windows, Linux, Solaris, AIX, HP-UX dan Mac OS X. Mulit-language: Eclipse dikembangkan dengan bahasa pemrograman Java, akan tetapi Eclipse mendukung pengembangan aplikasi berbasis bahasa pemrograman lainnya, seperti C/C++, Cobol, Python, Perl, PHP, dan lain sebagainya. Multi-role: Selain sebagai IDE untuk pengembangan aplikasi, Eclipse pun bisa digunakan untuk aktivitas dalam siklus pengembangan perangkat lunak, seperti dokumentasi, test perangkat lunak, pengembangan web, dan lain sebagainya. Eclipse pada saat ini merupakan salah satu IDE favorit dikarenakan gratis dan open source, yang berarti setiap orang boleh melihat kode pemrograman perangkat lunak ini. Selain itu, kelebihan dari Eclipse yang membuatnya populer adalah kemampuannya untuk dapat dikembangkan oleh pengguna dengan komponen yang dinamakan plug-in.

[ G ]

Garbage Collection

Pengumpulan sampah (Bahasa Inggris: garbage collection atau disingkat GC) merupakan sistem manajemen memori yang membuat programer tidak perlu secara manual membebaskan memori dari objek yang tidak terpakai. Metode ini diciptakan oleh John McCarthy sekitar 1959 untuk memecahkan masalah manajemen memori manual pada bahasa pemrograman Lisp buatannya.

[ I ]

Interface

Interface adalah jenis khusus dari blok yang hanya berisi method signature(atau constant). Interface mendefinisikan sebuah(signature) dari sebuah kumpulan method tanpa tubuh.

IDE (Integrated Development Environment)

pembangunan perangkat lunak. Tujuan dari IDE adalah untuk menyediakan semua utilitas yang diperlukan dalam membangun perangkat lunak. Sebuah IDE, atau secara bebas dapat diterjemahkan sebagai Lingkungan Pengembangan Terpadu, setidaknya memiliki fasilitas: Editor, yaitu fasilitas untuk menuliskan kode sumber dari perangkat lunak. Compiler, yaitu fasilitas untuk mengecek sintaks dari kode sumber kemudian mengubah dalam bentuk binari yang sesuai dengan bahasa mesin. Linker, yaitu fasilitas untuk menyatukan data binari yang beberapa kode sumber yang dihasilkan compiler sehingga data-data binari tersebut menjadi satu kesatuan dan menjadi suatu program komputer yang siap dieksekusi. Debuger, yaitu fasilitas untuk mengetes jalannya program, untuk mencari bug/kesalahan yang terdapat dalam program. Sampai tahap tertentu IDE modern dapat membantu memberikan saran yang mempercepat penulisan. Pada saat penulisan kode, IDE juga dapat menunjukan bagian-bagian yang jelas mengandung kesalahan atau keraguan.

[ J ]

J2EE

Java 2 Platform, Enterprise Edition atau J2EE adalah sebuah standarisasi (kendati tanpa dikukuhkan ISO atau ECMA) dalam pengembangan aplikasi menggunakan arsitektur distributed multi-tier, berbasis komponen modular dan dijalankan diatas server aplikasi (application server). Memanfaatkan beberapa teknologi termasuk JDBC dan CORBA, sementara meningkatkan fungsionalitasnya menggunakan Enterprise Java Beans, Java Servlets, Java Server Pages dan teknologi XML. Menggunakan J2EE pengembang dapat membuat aplikasi enterprise yang portable dari satu platform dengan yang lain dan scalable, sementara ia mengintegrasikan sejumlah teknologi legacy.

JDBC

JDBC adalah sebuah API yang menyediakan antar muka yang standar untuk berinteraksi dengan berbagai database

JAVA

Java adalah bahasa pemrograman yang mulanya dikembangan Sun Microsystems sebagai: A simple, object-oriented, distributed, interpreted, robust, secure, architecture neutral, portable, high-performance, multithreaded, and dynamic language. Proses kerja Java adalah interpretasi dan bukan dikompilasi. Proses pemrograman bahasa Java dirakit (compiled) menjadi sebuah berkas byte-code (binari) yang kemudian dijalankan (interpreted) oleh sebuah mekanisme virtual machine yang dikenal sebagai Java Virtual Machine (JVM).

JRE

JRE ini adalah runtime environment, ini diperlukan untuk menjalankan stand alone java application dan applet, di dalam jre sendiri ada yang namanya jvm (java virtual machine, adalah engine yang mengeksekusi java bytecode dan standard api/library

JIT

JIT (Just In Time) Sejenis kompilator yang dikembangkan oleh IBM untuk memperbaiki kinerja JVM (Java Virtual Machine) yang relatif lamban dengan cara konversi bytecode menjadi kode mesin sesuai platform sehingga kinerja eksekusi program lebih cepat. Ada beberapa sebab JVM lamban, diantaranya karena konsep Objek seperti adanya konstruktor default dan polymorphism, selain itu juga adanya prosedur penangangan eksepsi dan sinkronisasi. Saat ini versi JIT compiler adalah 3.0

JFC

JFC (Java Foundation Class) yang lebih dikenal dengan nama Swing adalah dasar dari class Java yang menggunakan atau berbentuk GUI (Graphical user Interface). Swing merupakan perluasan atau pembaharuan dari class berbentuk GUI yang ada pada paket awt (abstract windowing toolkit), sehingga nama komponen GUI pada Swing mempunyai nama yang mirip dengan komponen GUI yang ada pada awt, dengan tambahan huruf 'J' di depannya, sebagai contoh : JFrame, JButton, ... dsb

JSP

Java Server Pages Adalah Teknologi Untuk Membangun Aplikasi Web, yang dimana dapat di gabung dengan Syntax Dasar HTML (HTML Embed),JSP memerlukan webserver yaitu Apache Tomcat

JCP

JCP merupakan badan yang bertanggung jawab terhadap standar teknologi Java.Java dikembangkan mengacu pada standar yang ditentukan oleh komite didalam JCP (Java Community Process). Spesifikasi Java tidak sekedar fondasi VMnya, tetapi menyangkut hampir semua aspek, mulai dari mekanisme mengakses devices I/O, komponen pertukaran objek, sampai pengembangan container.

JVM

JVM (Java Virtual Machine) adalah mesin untuk menjalankan bytecode pada file kelas Java pada mikroprosesor, baik yang berada pada komputer atau pada piranti elektronik lainnya.

JSF

JSF adalah Java Server Faces framework untuk membangun user interface untuk aplikasi web. Dibangun berdasar pada konsep-konsep yang diperkenalkan oleh Struts dan membagi bersama keuntungan sebuah arsitektur yang benar-benar memisahkan presentasi layer dari business logic dan sebuah standard komponen user interface yang perangkatnya serupa dengan widget Swing

JAMES GOSLING

JAMES Gosling lahir pada tanggal 19 Mei 1956 dari tiga bersaudara di dekat Calgary, Kanada. Sejak kecil dia memang sangat tertarik dengan elektronika. Saat usia 12 tahun, orangtuanya mendapatinya berhasil membuat permainan tic tac toe dengan memanfaatkan komponen suku cadang telefon dan televisi. Melihat minat dan bakat tersebut, suatu ketika sahabat orangtuanya mengajak Gosling ke laboratorium komputer di Universitas Calgary. Saat itu usianya masih 14 tahun. Sejak saat itulah ia lebih sering menghabiskan banyak waktu di laboratorium komputer daripada belajar di kelas. Lulus dari SMU, ia melanjutkan di Universitas Calgary. Saat menyelesaikan sarjana, ia mengembangkan editor teks Emacs, yang kelak menjadi editor teks yang paling banyak digunakan pada sistem operasi Unix. Kemudian ia mengambil pendidikan Master di Universitas Alberta sebelum melanjutkan program doktor di Universitas Carnegie Mellon di Pittsburgh. Ia memperoleh gelar Ph.D setelah berhasil mempertahankan tesisnya yang berjudul "The Algebraic Manipulation of Constraints" pada tahun 1983. Ia segera bergabung dengan IBM selepas kuliah. Sayang hasil pekerjaannya tidak pernah diproduksi. Setahun kemudian, ia bergabung dengan Sun Microsystems hingga menjadi bagian Green Team untuk menjalankan projek rahasia Green Project. Berkat kemampuannya, kariernya segera melejit sehingga menduduki posisi Vice President (VP) Sun Microsystems dan Chief Technology Officer (CTO) SunĂ­s Developer Product. Saat ini, ia masih berkontribusi pada Real-Time Specification of Java dan peneliti di laboratorium Sun untuk software development tools. Selain menjadi arsitek bahasa pemrograman Java, ia juga membangun sistem akuisisi data satelit, multiprosesor untuk Unix, beberapa kompiler, mail system dan insinyur utama pembuat windows manager NEWS (Network Extensible Windowing System). Akankah ia juga mengenang Pulau Jawa setiap kali menyeduh kopi panasnya di sela-sela memprogram Java? Yang jelas ia selalu senang untuk berkata, "Jika dunia berbicara dengan Inggris, internet berbicara dengan Java."***

JavaBeans

JavaBeans adalah nama arsitektur objek-objek dalam bentuk class yang memungkinkan mendefinisikan objek dalam objek (yang disebut bean), sedemikian sehingga dapat digunakan oleh tools visual seperti NetBeans atau JBuilder atau yang lainnya sebagai komponen yang mempunyai properti yang dapat diubah pada tahap desain. Mirip seperti kontrol Active-X. Perbedaannya kontrol Active-X dapat dibuat oleh sebarang bahasa pemrograman tetapi hanya dapat dijalankan pada platform Windows, sedangkan JavaBeans hanya dabat dibuat dengan Java tetapi dapat dijalankan pada berbagai platform melalui JVM

J#(J Sharp)

J# (dibaca J Sharp) adalah sebuah implementasi bahasa pemrograman Java (yang merupakan buatan James Gosling dari Sun Microsystems) berbasis .NET Framework yang dibuat oleh Microsoft Corporation. Bahasa J# sendiri tidaklah sama dengan Java, tetapi memang bahasa tersebut menggunakan sintaksis dan semantik bahasa Java. Bahasa ini menggantikan bahasa J++, yang juga sama-sama menggunakan bahasa Java. Para programmer Java dapat secara langsung melakukan kompilasi ulang terhadap kelas-kelas Java buatannya (yang masih berjalan di atas Java Virtual Machine) agar dapat berjalan di atas Microsoft .NET Common Language Runtime (CLR), sehingga mereka dapat menggunakan teknologi baru tanpa harus meninggalkan bahasa pemrograman favorit mereka. Bahasa J# ini dikembangkan di Microsoft India Development Center, yang terletak di HITEC City, India.

JMF

JMF (Java Media Framework) adalah API (Aplication Programming Interface) untuk menyatukan data media seperti audio dan video ke dalam aplikasi Java atau Applet dengan memanfaatkan fitur-fitur Java, sehingga memungkinkan pengembang melakukan pengolahan terhadap stream data media yang dikustomisasi, seperi penyimpanan, penangkapan (capture) dan kontrol data media selama dijalankan . Sebagai contoh adalah aplikasi menjalankan (playback) file Mp3 dan Vob (video)

[ M ]

MIDlet

MIDlet adalah bagian dari paket javax.microedition.midlet. salah satu teknologi yang dibuat menggunakan Java 2 Micro Edition yan didesain khusus untuk perangkat wireless, misalnya handphone. Pemrogramannya sama persis dengan Java yang lain, hanya karena spesifikasi hardware yang terbatas, otomatis juga membatasi kemampuan program.Sebuah MIDlet tidak memiliki (dan harus tidak memiliki) method main

Method

Method adalah implementasi dari operasi suatu kelas. Method dibagi mejadi dua kategori yaitu : 1. Instance Method : Adalah fungsi yg beroperasi pada objek untuk memanipulasi state objek lewat pesan yg diterima dari obek lain. 2. Class/Static Method : yaitu Fungsi yg beroperasi pada kelas saja, tidak beroperasi pada suatu objek di luar kelas

MMAPI

MMAPI adalah singkatan dari Mobile Media API. MMAPI merupakan salah satu optional packages MIDP yang digunakan untuk memfasilitasi pembuatan nada, memainkan serta merekam audio dan video pada device yang cocok.proses Memainkan atau merekam sebuah media ditangani oleh dua object : DataSource dan Player.

[ P ]

Package

Package adalah mekanisme untuk pengelompokan kelas kelas ke dalam sebuah modul pada Java. Fasilitas Pakage merupakan mekanisme penamaan dan kendali atas ketampakan data dan metoda package didefinisikan dengan menambahkan baris: - package pada awal file. Jika sebuah kelas tidak mempunyai package maka akan masuk ke package default

[ S ]

Servlet

Servlet adalah sebuah class dalam bahasa pemgrograman Java yang digunakan untuk meningkatkan kapabilitas dari server sebagai host dari aplikasi yang diakses melalui request-response programming model

Sun Solaris

Sun Solaris adalah sebuah sistem operasi keluarga Unix yang dikembangkan oleh Sun Microsystems Inc. OpenSolaris adalah Sun Solaris yang di open-source kan di bawah lisensi CDDL (Common Development and Distribution License). Sun Solaris bisa berjalan di atas prosesor x86,x64 dan SPARC.

Standard Widget Toolkit

Standard Widget Toolkit (SWT) adalah sebuah alat kerja (toolkit) untuk membuat elemen (widget) graphical user interface (GUI) di dalam bahasa pemrograman Java. SWT merupakan alternatif GUI library di samping Abstract Windowing Toolkit (AWT) dan Swing.

Swing

Swing pengembangan lebih lanjut dari AWT untuk mengembangkan aplikasi berbasis GUI. Class-class dari AWT mempunyai padanannya dalam Swing, seperti

java.awt.Frame dengan javax.swing.JFrame,
java.awt.Button dengan javax.swing.JButton dan
java.awt.TextField dengan javax.swing.JTextField

[ T ]

Threads

Threads adalah sebuah class di java yang memiliki keunggulan untuk mengatur JVM menggunakan prioritas preemptive.Threads di Java dibagi menjadi 4 keadaan, yaitu : 1. New, dimana sebuah thread pada keadaan ini ada ketika objek dari thread dibuat. 2. Runnable, Memanggil start() method untuk mengalokasikan memori bagi thread baru dalam JVM dan memanggil run() method untuk membuat objek. 3. Block, Contohnya: sleep() atau suspend(). 4.Dead, sebuah thread dipindahkan ke keadaan dead ketika run() method berhenti atau ketika stop() method dipanggil.

Tomcat,Apache

Tomcat, atau lengkapnya Apache Jakarta Tomcat adalah Servlet/JSP container yang dibuat oleh Apache Software Foundation (ASF). Saat ini Tomcat menjadi reference implementation dari spesifikasi Servlet/JSP (Java Server Pages) dari Sun Microsystem. Versi terakhir dari Tomcat adalah 5.5.9-alpha-3, dengan versi yang dianggap stabil 5.5.7. Saat ini Tomcat bahkan telah dapat dijalankan sebagai service pada sistem operasi berbasis Windows. Tomcat versi 5.5.x adalah implementasi dari spesifikasi Servlet versi 2.4, dan spesifikasi JSP versi 2.0. Situs web resmi dari Tomcat adalah: http://jakarta.apache.org/tomcat/index.html Tomcat adalah Servlet/JSP container, dibangun dalam bahasa pemrograman Java dan dijalankan di atas Java Virtual Machine (JVM). Untuk terhubung ke sebuah web server diperlukan komponen yang disebut sebagai 'connector'. Tomcat dapat berjalan sendiri (standalone) tanpa webserver lain dengan menggunakan connector Coyote. Apabila dihubungkan dengan Apache HTTP Server, diperlukan connector JK2.

Tidak ada komentar: